Narasumber : Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Jatim 29 Januari 2016

0
693
Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Jatim 29 Januari 2016

Pengalaman pertama dengan menjadi narasumber di bidang teknologi informasi membuat saya agak grogi. Karena yang saya hadapi adalah KIM se Jawa Timur. Saya bukan orang IT juga bukan ahli di bidang teknologi informasi namun di undang jadi nara sumber di kelompok informasi masyarakat. Kalau menjadi narasumber di Disperindag atau di sekolah itu biasa, karena saya di takdirkan terlebih dahulu mengetahui ilmu bisnis di internet.

Di usia saya yang masih muda, dan masih kurang pengalaman tentunya membuat saya menjaga omongan alias takut salah saat menyampaikan materi. Tapi, disaat sudah berdiri dan membeberkan materi serta sesi tanya jawab membuat rasa canggung sudah mulai hilang. Dan sebagai pengalaman yang berharga ini membuat saya naik level sedikit dan lebih baik dari sebelumnya. Saya memaparkan tentangnya pentingnya internet untuk menyebarkan informasi di daerahnya masing masing baik wisata, kuliner, lowongan kerja dan lain sebagainya. Internet juga mempunyai manfaat untuk memudahkan koordinasi antar tim KIM di Kabupaten dan Kota misalnya dengan WA, BBM atau fasilitas chat lainnya sehingga penyebaran informasi lebih cepat. Selain itu, internet juga bisa memberikan tambahan dana untuk biaya operasional atau untuk pengembangan teknologi tanpa menggantungkan biaya dari Pemerintah.

Nara Sumber Kegiatan Ki-Ka .. Ambarwati Sulistyorini Kabid Jarkom Diskominfo Prop Jatim, Zaenal Arifin Emka dan Ali Mustika Sari

Masih banyak yang lain fungsi internet, namun dari begitu banyak hal positif dari internet. Internet juga memiliki sisi negatif yang membuat orang bisa salah jalan. Jika Tim KIM se Jatim menggunakan fasilitas internet dengan tidak baik, bukannya pekerjaan selesai namun akan menjadi rusak atau tidak selesai pekerjaan tersebut. Bukannya untung malah buntung dalam pengembangan teknologi informasi.

Semoga kita semua bisa memanfaatkan teknologi informasi khususnya internet dengan lebih baik. Syukur kalau bisa menciptakan peluang usaha atau maisyah dari teknologi tersebut.

KIM Jawa Timur ….. Mandiri Sejahtera

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.