Penggunaan internet saat ini memang semakin luas dan pesat. Maka dari itu tdak heran jika para operator berlomba lomba dalam meningkatkan pelayanan mereka agar lebih baik lagi dan tentunya menguntungkan para konsumen. Salah satu operator nasional seperti Telkomsel contohnya, yang kini telah menyediakan jaringan data Tau 4G yang lebih cepat dikelasnya serta menjamin kemudahan data yang diakses oleh para konsumennya. Sebenarnya apa itu Tau 4G? Jaringan 4G yang lebih cepat dan kencang dalam mengakses internet jika dibandingkan dengan jaringan 3G atau HSDPA. Di Indonesia sendiri belum banyak yang bisa menikmati jaringan 4G ini sendiri, namun nampaknya operator nasional yang satu ini terus gencar berusaha untuk dapat menjangkau pedesaan dan daerah lainnya yang belum terjamah 4G.
Tidak dipungkiri memang jaringan layanan data 4G saat ini sangat dibanggakan oleh banyak konsumen karena kecepatan mengakses data yang bisa dibilang sangat keren. Sayangnya, banyak perangkat keluaran lama yang belum dapat menerima jaringan ini, sehingga mereka harus bersusah payah mengubah jaringan mereka dengan spek HP yang belum memadai, sehingga tidak heran baterai HP cepat panas dan juga cepat drop. Layanan 4G di Telkomsel dapat anda akses dengan mudah dengan mengetikan *363*13# yang dimana terdapat pilihan menu aktivasi paketan Tau 4G yang banyak dicari.
Untuk saat ini tidak dipungkiri, bahwa operator yang dulunya identik dengan orang tua kini justru digandrungi banyak anak muda karena kecepatan data yang diberikan memang terbukti. Paketan Telkomsel saat ini juga ada yang lebih murah dan mudah untuk dijangkau oleh banyak kalangan. Dalam program terbarunya yaitu Tau 4G ini, operator nasional ini juga telah menggandeng mitra kerja mereka dalam hal perangkat smartphonenya seperti Lenovo, Samsung, Advan, Asus, dan juga Evercross. Dengan menjadi mitra kerja mereka, diharapkan para pengguna jaringan Tau 4G ini lebih mudah dalam mengakses jaringan cepat tersebut dengan lebih mudah lagi. Lalu sebenarnya bagaiaman cara mendapatkan jaringan 4G dengan lebih mudah?
Telkomsel mengeluarkan uSIM dimana kartu tersebut sudah langsung mendapatkan sinyal 4G tanpa harus mensetting kembali pada HP konsuemennya. Ini memang terbilang cukup mudah dan disenangi oleh banyak komsumen operator yang satu ini. dengan jaringan yang lebih stabil dan tentunya mudah di jangkau, diharapkan operator nasional ini terus berbenah dalam meningkatkan kecepatan layanan data yang berkelas namun dapat dijangkau lebih ekonomis oleh semua kalangan. Jika anda para pengguna smartphone jenis yang baru, tidak heran jika bisa langsung menangkap sinyal 4G untuk digunakan. Harga paketan yang diberikan oleh operator yang satu ini juga terbilang masih cukup terjangkau, yaitu hanya dengan harga 49 ribu saja anda sudah dapat menikmati jaringan 4G (syarat dan juga ketentuan berlaku).
Diaharapkan dengan semakin dikembangkannya jaringan 4G oleh operator nasional ini, kendala akses internet yang lemot di Indonesia sudah tidak ada lagi. Terlebih aktifasi yang lbih mudah tentunya akan membuat konsumen lebih nyaman dalam menggunakan produk produk yang ditawarkan oleh operator nasional ini. Yang membahagiakannya adalah layanan Tau 4G ini sudah bisa dinikmati hingga 70 % sampai 80% wilayah di Indonesia. Tidak heran jika sekarang ini orang beralih menggunakan Telkomsel 4G karena masih sedikitnya pengguna yang mampu menjangkau sehingga akses internet jauh lebih cepat jika dibandingkan menggunakan jaringan 3G.