Salah satu brand tas dan dompet etnik yang mulai ramai di pasar online yaitu Trojika, baik dompet trojika maupun tas trojika. Istri saya awalnya penasaran dengan produk trojika karena beberapa customer tanya tentang dompet trojika. Sebenarnya tidak tidak ada minat untuk jualan, namun setelah tanya informasi ke pabrik trojika dan di beri kemudahan. Istri saya bagian mencari informasi tentang produk trojika tentang spesifikasi dompet dan saya bagian mencari peluang di internet. Dengan kerja sama yang baik, akhirnya istri saya memutuskan untuk menjadi Distributor Resmi Trojika di Surabaya.
Banyaknya pilihan dompet etnik saat ini membuat customer juga kebingungan, betul tidak? Bahkan sebagai penjual pun bingung juga karena begitu banyak dompet etnik yang sudah beredar. Bisa jadi sudah kulakan atau stok produk tapi penjualan juga sedikit. Semakin banyak produk yang distok tapi penjualan sedikit membuat uang yang di putar menjadi lamban membuat penjual online dan offline jadi pusing pula. Jadi pintar pintarlah dalam mencari produk yang cocok, atau silahkan di riset sebelum berjualan. Termasuk istri saya mengambil keputusan untuk jual dompet trojika juga dengan berbagai macam pertimbangan. Karena sudah tekad bulat akhirnya dengan mengucapkan bismillah, jual produk tersebut.
Belum launching produk trojika, Allah paring ternyata dengan hanya sosial media yaitu BBM, WA dan Facebook sudah bisa mendongkrak penjualan dompet trojika. Di saat produk sudah di kirim ke rumah dari pabrik trojika, tenyata memang dompet trojika mempunyai kualitas produk yang baik tapi harga yang murah.

Keputusan untuk jual dompet trojika di Surabaya dan sekitarnya bahkan bisa sampai ke seluruh indonesia merupakan keputusan yang terbaik yang dibuat istri saya. Pesaing di internet juga masih sedikit, harga relatif terjangkau, penjual offline juga masih sedikit dan mangsa pasar offline dan online masih terbuka lebar serta kualitas dompet trojika yang berkualitas.
Spesifikasi Dompet Trojika
Trojika masih baru mengeluarkan produk dompet HPO 8, adapaun untuk produk Tas Trojika masih proses produksi. Untuk spesifikasi dompet trojika hpo 8 antara lain :
- Midili sebagai bahan dasar luar dompet adapun bahan dasar dalam terbuat dari dolby D300
- Aplikasi brodir yang cantik dan unik
- Ukuran dompet yang relatif lebar 24 x 15 x 5 cm
- 2 Resleting Luar dan 1 Resleting dalam
- Terdapat 1 slot serba guna dan 10 slot untuk kartu
- Terdapat 1 lubang Earset belakang
- Tali dompet yang cukup lebar 2cm dengan panjang sampai 150 cm
Banyak model, warna dan corak dari dompet trojika hpo 8 tersebut. Di saat pertama kali order dan saat saya menulis ini. Dompet trojika memiliki 25 motif yang berbeda dan unik. Perkembangan trojika yang begitu pesat bisa jadi kedepannya akan membuat produk lain yang mempunyai beragam pilihan baik dari dompet ataupun tas trojika.

Bagi teman teman yang ingin lihat koleksi dompet trojika atau ingin jadi reseller dompet trojika bisa di lihat di www.distributortrojika.com – Jual dompet Trojika di Surabaya melayani harga grosir dan ecer.